Saturday 2 August 2014

RAVEN Build skill


Perkenalan Assassin dan RAVEN :

+ Semua perubahan Assassin, menggunakan Physical attack sebagai atribut attacknya, baik itu untuk menyerang, ataupun heal

+ Attack Assassin dapat ditambah dengan dua cara, menumpuk agi (1 agi = 0,375 patk), atau menumpuk str (1 str = 0,375 patk)

+ Beberapa skill Assassin memiliki mekanisme CTC (Cooldown Time Charging), mekanisme ini membuat skill assassin dapat digunakan lebih dari 1x tergantung dari waktu cooldown, misalnya, Piercing star memiliki cooldown 8 detik, setelah 8 detik, akan muncul angka 1 pada skill, apabila dibiarkan cooldown selama 16 detik, akan ada angka 2 yang menandakan skill dapat digunakan 2 kali berturut-turut.

+ Raven, seperti semua karakter assassin, menggunakan patk sebagai atribut attack utama.

+Raven menggunakan senjata Scimitar,  menggunakan Dagger akan membuat banyak skill tidak dapat digunakan

+ Kebanyakan skill-skill Raven memiliki element dark, sehingga menumpuk dark dianjurkan untuk tambahan attack

Kegunaan Raven: 

RAVEN memiliki 2 kegunaan di party, sesuai dengan build skill yang dimiliki



- DPS -
Tugas utama dari Raven adalah sebagai DPS utama. Damage besar, Cooldown kecil, CTC, menjadikan kombinasi yang luar biasa baik bagi para Raven. Selain itu, elemen dark yang sangat mudah di pump (Buff light fury, buff DS, debuff  - dark resist majesty) membuat Raven semakin sakit saja.

Selain itu, skill dedicated crow yang fenomenal membuat Raven mampu membantu party untuk menyumbang damage lebih besar


Kelebihan Raven : 

+ Salah satu pemilik Buff dan Debuff terbaik
+ DPS sangat besar, untuk saat ini masih yang terbesar


Kelemahan Raven : 

+ MP nya agak boros
+ AoE kecil, jadi butuh akurasi untuk dapat menggunakan skill
+ Kurang baik untuk dijadikan Hybrid



Skill Build Raven Tipe PVE Level 60



Skill Build PVE Raven Level 60 | Dragon Nest Indonesia
Assassin Skill Tree



Chaser Skill Tree
Raven Skill Tree

Penjelasan Skill-Skill


Assassin Skill Tree

Lvl 16/20 Fan of Edge :
Skill dengan DPS yang cukup baik yang memiliki Cooldown rendah.
Satu-satunya kekurangan dapat diatasi dengan casting skill tepat di depan boss agar semua damage masuk. Walaupun kenyataannya situasi tersebut jarang terjadi, jadi, cara tersebut hanya bisa dilakukan ketika kalian yakin tidak akan terkena damage besar .

Skill hindaran dan Pasif: 

Fake Clog -- Level 2
Berbeda dengan build lainnya, di sini skill Fake Clog tidak di max, alasannya, sebagai raven nanti, ada banyak sekali skill yang digunakan untuk menghindar, dan juga untuk menghemat SP yang ada agar pas 45

Max MP Regen -- Level 1.
Beberapa orang pasti tidak setuju dengan hal ini. Raven memang merupakan karakter yang boros MP, tapi, Raven dapat membunuh dengan cepat, ditambah dengan Equip yang mumpuni, seharusnya tidak akan pernah terjadi yang namanya kehabisan MP.
Selain itu, situasi kehabisan MP juga dapat diantisipasi dengan buff sorce, atau kulkas cebol, atau bahkan heal MP oleh Light Fury nanti.
Atau, apabila memang ingin di max, tidak masalah, karena ada sisa 10 SP yang bisa digunakan

Chaser Skill Tree


Fade Max : 
Kebanyakan ada yang tidak setuju dengan pengambilan fade max karena tingginya damage yang akan diterima raven saat penggunaan skill tersebut, namun, patut diingat, tugas utama dari raven adalah pemberian damage yang besar, oleh karena itu, Fade di max, selama 5 detik, damage bertambah 30-35%, worth it menurut saya

Skill Raven (Jalur kiri) 16/11 :
Merupakan skill-skill DPS utama kamu, diambil 16/11 karena penambahan damage terbesar dan penambahan CTC

Punishment level 10 : 
Karena punishment terlalu keren buat didiemin di level 6, salah satu skill utama Raven, MAX MAX MAX

Dedicate Shadow level 0
Hal ini karena sekali lagi tugas Raven adalah Damager, kamu ga perlu mikirin hp yang nipis, healernya kemana :P

Skill Ripper (Jalur kanan) level 0:
Walaupun damage besar, tapi element fire, dan skill yang mengurangi def 10% tidak bisa di stack dengan skill berefek sama di jalur raven, so it's A BIG NO NO


Raven Skill Tree


Umbra level 4
Banyak yang bilang Umbra tidak pantas untuk dimax, tapi bagi saya, asal penempatannya benar, pasti damage yang diterima besar, selain itu, efek yang diterima bila musuh bergerak juga merupakan bonus damage yang pantas diperhitungkan

Sisanya MAX, pasti dah tau dong alesannya :P


Equip yang Disarankan :



Untuk pemain miskin  bermodal *ehem*, sedikit

Armor set : Dangerous Desire 5, + semakin besar semakin baik, dianjurkan +8 keatas
Senjata     : Dangerous Desire 2  (untuk pump patk, DPS utama gitu loh)
            

Untuk pemain bermodal menengah 

Armor set : Hero's Armor 5, + semakin besar semakin baik, dianjurkan +8 keatas (Biar tebel, deff assassin tergolong rendah)
Senjata     : GDN L 2 + 13 ++  kalau bisa

Untuk pemain berMODAL 

Armor set : DDN Unique 5, + semakin besar semakin baik, dianjurkan +8 keatas (Karena memang diatas Epic set 60)
Senjata     : DDN Unique 2 / GDN HC +13 ke atas

Untuk pemain yang..ah sudahlah

Armor set : DDN L 5, because it's the best
Senjata     : DDN L 2, because F*** the monster

Jewel yang digunakan 

Jewel biru : Kombinasi Wind / Vit di setiap armor, Wind di kedua senjata, Vit di kedua asesoris

Jewel merah : Destruction ( Heal Heal Heal )

Heraldry yang Disarankan

Stat Heraldry : Wind, Bear, Destruct, Tent, Shining, Fatal (Bisa diganti Tent bila crit sudah mentok) , Health, Life Vita

Skill Heraldry :

Punishment - Damage
Applause - Damage
Rake - Damage
Rain Drop - Cooldown




Sumber : http://yukitagaming.blogspot.com/

2 comments:

  1. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  2. Thx ya min :D gara2 nih post gw ga di kick lagi Dari Party DDN HC XD

    Thx a lot :*

    ReplyDelete